Untuk mencapai keuntungan bisnis yang maksimal, setiap perusahaan harus memiliki dan menerapkan strategi bisnis yang tepat. Memangnya, apa itu strategi bisnis?
Strategi bisnis adalah suatu upaya yang dilakukan supaya bisnis mampu mencapai tujuan dan juga targetnya. Dengan adanya strategi bisnis, setiap perusahaan bisa menentukan arah perusahaan dengan mengidentifikasinya dari segi pasar, pesaing, pelanggan, dan lain sebagainya.
Idealnya, sebuah strategi bisnis harus mampu menjawab berbagai pertanyaan yang terkait dengan kesuksesan sebuah bisnis. Mulai dari mengetahui target pasar yang dituju, cara menghadapi persaingan dengan kompetitor, sampai dengan cara mengukur keberhasilan bisnis yang dijalankan.
Apa Saja Manfaat dari Strategi Bisnis?
Menentukan strategi yang tepat sangat penting, baik untuk bisnis baru maupun bisnis yang sudah mapan. Nah, berikut ini adalah beberapa manfaat strategi bisnis yang perlu kamu ketahui:
- Strategi bisnis sebagai pedoman dalam membangun bisnis, karena selalu berorientasi pada masa depan.
- Dengan memiliki strategi bisnis, maka kamu bisa mengetahui tingkat keberhasilan dari langkah bisnis yang kamu lakukan.
- Dengan mengetahui data internal perusahaan dan pasar, kamu akan lebih mampu menjual produk dengan efektif. Jika kompetitor ternyata belum menerapkan strategi bisnis yang baik, tentunya kamu bisa memenangkan persaingan dengan lebih mudah.
Bagaimana Strategi Bisnis yang Paling Efektif?
Kalau sudah tahu sederet manfaat strategi bisnis, kamu juga harus tahu apa saja strategi yang perlu dilakukan untuk mencapai keuntungan yang maksimal.
Setidaknya ada lima strategi paling efektif yang dapat diterapkan agar bisnis yang sedang digeluti dapat terus berkembang, di antaranya adalah sebagai berikut:
1. Strategi Harga
Strategi harga ini meliputi pemberlakuan harga produk yang lebih tinggi dibandingkan dengan kompetitor, terutama saat di fase awal pengenalan produk. Para pelaku UMKM bisa menggunakan strategi ini dan juga menjadikannya sebagai motor akselerasi pembalik modal produksi serta iklan yang mungkin telah dilakukan jika sukses diimplementasikan.
Tapi, jangan lupa untuk memastikan bahwa kamu benar-benar memiliki sesuatu yang spesial pada produk atau layanan kamu saat memberlakukan strategi ini, ya!
2. Strategi Pertumbuhan (Growth Strategy)
Growth strategy berarti secara konstan memperkenalkan fitur-fitur baru dari produk yang sudah ada. Seringkali, perusahaan dituntut untuk memodifikasi atau menjadi lebih inovatif supaya bisa terus kompetitif di industrinya. Sebab jika tidak dilakukan, maka para pelanggan akan lari ke produk kompetitor yang menawarkan teknologi yang lebih canggih.
Tidak hanya pada perusahaan besar saja, tapi UMKM juga bisa mengadopsi strategi bisnis pertumbuhan ini. Terkadang, sebuah perusahaan bisa menemukan pasar baru untuk produk mereka secara tidak sengaja.
Baca juga: Kamu Harus Tahu! 5 Instagram Marketing Trend 2023 untuk Bisnis
3. Strategi Diferensiasi Produk
Strategi diferensiasi produk menjadi salah satu strategi dalam bisnis yang paling efektif untuk UMKM, karena melalui strategi jenis ini, perusahaan bisa menggali secara strategis faktor-faktor pembeda produk dan jasa dari kompetitor.
Nilai pembeda pada strategi ini tidak harus selalu menjadikan perusahaan mengeluarkan biaya yang lebih untuk mengkapitalisasikannya. Tapi, diferensiasi produk dapat lahir dari bagaimana melakukan business model, bagaimana membuat produk, atau menerapkan pendekatan pada layanan, dan semua itu tidak harus mengeluarkan biaya tambahan jika riset mendalam dilakukan secara cermat dan lebih strategis.
4. Strategi Konten
Strategi konten menjadi strategi bisnis efektif yang wajib dikembangkan secara matang dan diimplementasikan dengan benar, di era modern seperti sekarang ini. Saat bisnis kamu menggunakan strategi bisnis yang jelas melalui konten, maka konten kamu akan bekerja dengan efisien karena konten yang dikembangkan akan menjadi lebih spesifik.
5. Strategi Akuisisi
Para pebisnis yang punya modal cukup besar bisa memakai strategi bisnis akuisisi ini. Strategi akuisisi ini artinya adalah membeli salah satu perusahaan atau lini produksi tambahan dari produk yang sudah ada. Keuntungan dari strategi ini yaitu dengan modal yang besar, sebuah perusahaan bisa lebih leluasa dalam menilai potensi bisnis perusahaan yang akan diakuisisi yang sesuai dengan visi perusahaan pemilik modal.
Baca juga: Kian Populer, Bisnis Kopi Kekinian Cukup Menjanjikan Lho!
Jalankan Strategi Bisnis Lebih Efektif dengan Sistem POS
Menjalankan bisnis, kamu bisa mengandalkan POS sebagai salah satu strategi bisnis. POS atau Point of Sale adalah tempat di mana pelanggan membayarkan produk yang mereka beli. Penggunaan sistem POS ini akan membantu bisnis kamu dalam meningkatkan efisiensi dan juga efektivitas saat melakukan transaksi penjualan.
Penggunaan POS memungkinkan para pelanggan bisa membayar dengan menggunakan kartu kredit, debit, maupun scan barcode, memudahkan pelacakan penjualan, pembelian, dan keuangan bisnis secara keseluruhan.
Untuk urusan ini, iSeller menawarkan sistem POS andal yang bisa kamu gunakan dengan sangat mudah, sehingga setiap transaksi dapat diselesaikan lebih cepat. iSeller adalah satu platform untuk semua kebutuhan bisnis kamu, dan saat ini kamu berkesempatan untuk MENCOBA GRATIS, langsung saja klik di sini!