Pada industri sekarang ini, kenyamanan pelanggan adalah hal yang wajib dimaksimalkan demi tumbuhnya loyalitas. Salah satu cara yang bisa kamu lakukan adalah menyediakan metode pembayaran yang beragam, seperti misalnya credit card payment.
Ketika kamu menggunakan POS System yang berkualitas, sebenarnya hal ini tidak menjadi soal. Seperti yang ditawarkan oleh iSeller misalnya, sistem ini dapat membantu kamu menyediakan ragam jenis metode pembayaran untuk pelanggan, dengan modul iSeller Pay.
Baca Juga: Kenapa Bisnis Perlu Menyediakan Sistem Online Payment, Apa Keuntungannya?
20+ Tipe Pembayaran yang Tersedia
Fungsi utama dari iSeller Pay ini kemudian menghadirkan ragam jenis pembayaran yang bisa dipakai oleh pelanggan dalam rangka menyelesaikan transaksinya. Secara resmi, setidaknya terdapat lebih dari 20 jenis metode pembayaran yang dapat diakomodir oleh sistem iSeller Pay.
Tipe pembayaran yang tersedia ini kemudian bisa kamu atur secara detail, dengan melihat penjelasan di artikel ini. Dalam artikel tersebut akan secara detail dijelaskan pengaturan metode pembayaran hingga pada tahap penyelesaian, yang bisa membantu kamu memproses pembayaran yang dilakukan oleh pelanggan.
Beberapa pembayaran yang bisa diakomodir oleh iSeller Pay antara lain adalah:
- Digital Wallet, seperti GoPay, OVO, DANA, LinkAja, hingga ShopeePay
- Kartu Debit dan Kredit, seperti Visa dan MasterCard
- Poin Loyalti, dengan menggunakan poin yang telah dimiliki oleh pelanggan sebelumnya
- Digital Voucher, dengan kode voucher yang sebelumnya diterbitkan pada saat checkout pembayaran transaksi
Dengan begini, toko yang kamu punya bisa melayani credit card payment menggunakan Visa dan MasterCard dengan mudah, dan biaya yang jauh lebih terjangkau daripada model POS System lainnya yang ada di Indonesia.
Bagaimana Cara Kerjanya?
Sebelum paham cara kerja sistem iSeller Pay dalam mengakomodir credit card payment, ada baiknya kamu juga paham tentang cara kerja kartu kredit secara umum.
Ketika digunakan, kartu ini akan menawarkan beberapa fitur menarik. Transaksi bisa dilakukan oleh pelanggan hanya dengan menggesek kartu kredit saja. Menariknya, kartu kredit juga sering menawarkan potongan harga atau cashback.
Kartu kredit digunakan dengan model pinjaman dari bank. Setiap kali pelanggan melakukan transaksi, nominal tersebut akan diakumulasikan dalam tagihan yang harus dibayar secara rutin dalam jangka waktu tertentu. Tagihan akan mendapatkan bunga ketika pembayaran yang dilakukan oleh penggunanya melewati batas jatuh tempo.
Namun dari sisi bisnis, pembayaran yang diterima dari pelanggan yang menggunakan kartu kredit akan diterima secara langsung, sebab urusan pelunasan kartu kredit hanya dimiliki oleh pelanggan yang menggunakannya.
Ketika menggunakan iSeller Pay, cara kerja dari credit card payment adalah sebagai berikut:
- Pertama, pelanggan akan memilih pembayaran dengan kartu kredit pada halaman checkout
- Kemudian pelanggan akan mengisi data-data kartu kredit yang digunakan untuk membayar
- Setelah data terisi, pelanggan akan menekan tombol Konfirmasi untuk menyelesaikan pembayaran
- Setelah pembayaran lunas, sistem iSeller Pay akan mengirimkan notifikasi email ke
Sebagai catatan, biaya pemrosesan untuk Visa, MasterCard, dan JCB adalah sebesar 2,75% dan untuk AMEX adalah sebesar 3,20%. Jadi tetap terjangkau dan menarik untuk digunakan bukan?
Kelebihan iSeller Pay dalam Pembayaran Menggunakan Kartu Kredit
Ada beberapa keuntungan yang bisa kamu dapatkan ketika kamu menggunakan iSeller Pay untuk mengakomodir pembayaran menggunakan kartu kredit. Penjelasan kelebihan ini antara lain adalah sebagai berikut:
- Secara umum, kamu tidak perlu melakukan permintaan terhadap bank untuk menunggu persetujuan seperti perjanjian kerja sama
- Kedua, kamu tidak perlu repot melakukan konfirmasi pembayaran karena akan terkonfirmasi secara otomatis oleh sistem ketika pembayaran masuk ke iSeller, iSeller akan meneruskan pembayaran ke rekening dengan dipotong biaya pemrosesan
- Ketiga, biaya pemrosesan yang cenderung ekonomis, seperti yang dijelaskan di atas tadi, antara 2,75% hingga 3,20%, tergantung dengan kartu kredit yang digunakan
Aktifkan Dulu Fiturnya
Sebelum bisa menggunakan iSeller Pay ini, kamu bisa mengaktifkan fitur tersebut dengan langkah yang cukup sederhana.
- Pertama, masuk ke toko kamu dan buka menu Pengaturan dan Sub-Menu Pembayaran, dan Aktifkan iSeller Pay
- Kedua, klik tombol Aktivasi yang ada di Panel Point-of-Sale atau Toko Online
- Ketiga, ketika kamu klik tombol Aktivasi, akan muncul formulir registrasi iSeller Pay
- Isikan setiap data dengan tepat, dan teliti lagi sebelum kamu menyimpan pengaturan ini
- Klik Save untuk menyimpan formulir, dan tunggu 1 x 24 jam untuk aktivtasi iSeller Pay
Mudah dan praktis bukan?
Baca Juga: Optimalkan VIP Member untuk Tingkatkan Performa Marketing!
Pada akhirnya credit card payment akan tetap menjadi salah satu metode pembayaran paling sering yang digunakan oleh masyarakat perkotaan, karena kebiasaan belanjanya yang memang dapat dipermudah dan diuntungkan berkat penawaran kartu kredit ini. Sebagai pelaku bisnis, sudah selayaknya kamu juga menyediakan metode pembayaran yang nyaman digunakan oleh pelanggan, kapanpun dan dimanapun. Segera ajukan COBA GRATIS sekarang juga, dan dapatkan semua benefit dari iSeller Pay dan POS System dari iSeller sekarang juga!