Peripera: Memanjakan K-Beauty Lovers Dengan Surga
Kosmetik Korea

Tidak bisa dipungkiri jika make up style dari Korea memiliki pesonanya sendiri. Melihat kecantikan para selebriti Korea di layar kaca membuat banyak dari kaum hawa mengidamkan gaya dandanan ala artis Korea yang identik dengan natural dan glowing make up.

Watch video

Banyaknya peminat Korean beauty ini membawa Peripera memperkenalkan trend Korean beauty make up dengan produk yang mudah digunakan bagi para pemula yang masih belajar make up. Yuk, kenalan lebih dekat dengan Peripera dan bagaimana iSeller menemani mereka dalam perjalanan bisnisnya!

Make Up dengan Kualitas Terbaik dan Harga yang Kompetitif

Sebagai salah satu brand make up Korea yang popular di Indonesia, Peripera menyediakan banyak varian make up untuk mencukupi kebutuhan konsumennya. Dengan produk yang ditujukan bagi para make up beginner, produk Peripera tergolong sangat mudah digunakan.

Selain produk yang sangat effortless ketika digunakan, harga produk Peripera yang tergolong sangat terjangkau serta tampilan kemasan yang unik juga membuat produk ini memiliki daya tarik tersendiri bagi para Korean beauty lovers! Semua produk Peripera juga terjamin kualitasnya dan bisa dipastikan aman karena sudah lulus uji BPOM.

Manajemen Inventory iSeller Meningkatkan 25% Efisiensi

Sebagai bisnis retail yang fast moving, pengelolaan inventaris merupakan hal yang sangat penting bagi Peripera. Setiap supply produk yang datang harus sesegera mungkin didistribusikan ke semua store agar bisa dijual langsung ke konsumen tanpa menunggu waktu yang lama. Untuk memastikan semua produk terdistribusi secara cepat, Peripera memilih sistem iSeller untuk memudahkan pekerjaan para karyawannya, Dengan sistem pengelolaan inventori yang cukup simple dan cepat, efisiensi kerja karyawan Peripera pun meningkat sebanyak 25%

Selain pengelolaan inventori, Peripera juga merasa terbantu dengan sistem POS dari iSeller yang menurut Gaby, selaku Head of Operation dari Peripera Indonesia, sangat sophisticated dan mudah untuk digunakan. POS ini juga sangat user-friendly, sehingga tidak memakan waktu training yang lama bagi karyawan Peripera untuk bisa sepenuhnya menggunakan POS ini. Adanya berbagai pembayaran digital wallet yang disediakan oleh iSeller juga mempercepat proses transaksi pelanggan.

"Hal yang pertama saya sadari dari iSeller adalah sistem yang sangat sophisticated, mudah untuk digunakan, user-friendly, serta display tampilan unit yang sangat bagus untuk dilihat oleh customer."

Fitur iSeller yang Paling Membantu Peripera

Manajemen Inventaris

  • Mengatur inventaris lebih simple

  • Proses restock cepat

iSeller POS

  • Mudah dioperasikan

  • User-friendly

  • Menyediakan beragam pembayaran

iSeller Admin App

  • Memeriksa riwayat penjualan secara detail

  • Grafik memudahkan analisa penjualan

  • Cek laporan inventori mudah

Benefit yang Dirasakan Peripera Setelah Pakai iSeller

Meningkatkan Efisiensi Bisnis

0%

Dengan fitur manajemen inventaris dari iSeller, proses restock produk yang biasanya memakan waktu lama bisa dipangkas jadi lebih cepat. Hal ini pun berdampak baik pada stok produk yang ada di display toko serta kepuasan pelanggan. Di sisi pekerja dan manajemen, iSeller POS yang sangat mudah untuk dioperasikan serta menyediakan beragam pembayaran juga membantu karyawan dalam memproses transaksi. Transaksi jadi jauh lebih cepat dan meningkatkan 25% efisiensi kerja karyawan.

Peripera sudah pakai iSeller. Sekarang giliranmu!